Kaltim Fair II menyemarakkan HUT Provinsi Kaltim ke- 55 akan dibuka esok hari (29 maret) dan berlangsung hingga 4 April di Stadion Madya Sempaja Samarinda. Kaltim Fair akan menampilkan laporan dan berbagai keberhasilan pembangunan di Kaltim. Dijadwalkan Wakil Gubernur H Farid Wadjdy akan membuka secara resmi pameran akbar tersebut.
“Panitia telah menyiapkan 173 stand pameran yang terbagi tiga tempat yakni untuk stand BUMN, SKPD, Perusda juga UKM. Selain itu juga diluar juga ada stand untuk UKM 35 stand, juga ada stand kuliner,” kata kepala Badan Perijinan dan Penanaman Modal Daerah (BPPMD) Kaltim HM Yadi Sabianoor, di ruang kerjanya, Rabu (27/3).
Dijelaskannya, tujuh Provinsi juga akan bergabung, yakni Jatim, Jateng, Jogya dan Sulsel. Mereka akan diwakili masing-masing kabupaten dengan menampilkan produk-produk unggulan mereka. Selain itu, Kementrian ESDM, Pertanian juga pariwisata juga akan mengisi stand Kaltim Fair 2012. Selain itu juga ada kegiatan pemecahan rekor, kegiatan ekonomi kreatif, Lomba Foto Exotica East Borneo, seminar Linux dan Pemecahan Rekor Muri Instalasi Linux terbanyak.
Menurutnya Kaltim Fair 2011 ini, berbeda dengan tahun lalu. Karena menonjolkan komoditi semua sektor, misalnya dari pertambangan, meliputi perminyakan, batubara, sektor lain juga dari Dinas Perkebunan maupun Kelautan dan Perikanan.
“Duta besar dan Konjen negara sahabat juga akan melihat langsung pameran ini. Kesempatan itu akan kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk menampilkan produk-produk unggulan di Kaltim secara gamblang,” jelasnya.
Pada Kaltim fair ini, potensi wisata Kaltim juga akan dipromosikan. Salah satunya rencana Sail Derawan, serta potensi wisata alam Kaltim yang menarik lainnya. BPPMD juga menampilkan investasi yang banyak diminati. 26 jenis investasi yang ditawarkan sudah ada 20 investor yang berminat.
“Kaltim Fair 2012 ini sangat positif. Karena ini bagian dari upaya kita mempromosikan hasil-hasil pembangunan dan rencana pembangunan ke depan. Semua ini perlu diketahui seluruh masyarakat,” ungkapnya.
Diharapkan, Kaltim Fair 2012 ini benar-benar bisa membuka peluang para pemodal dan pelaku usaha ekonomi kreatif lainnya untuk lebih banyak lagi berinvestasi di Kaltim. Disamping itu juga transaksi UKM semakin meningkat dari biasanya terutama selama dan setelah pameran.